Assalamu’alaikum wr wb
Dengan hormat kami sampaikan terkait berita cut off dapodik yang beredar dikalangan operator atau disebagian guru bahwa itu benar adanya, dengan ketentuan munculnya surat puslapdik secara manual.
Data apa saja yang di ambil dengan batas waktu 31 Agustus 2024 ???
Jawabannya :
Ada dua data yang akan diambil dengan batas waktu 31 Agustus 2024 yaitu pertama terkait Pencairan Dana BOS yang dilihat dari jumlah peserta didik di dapodik kemudian yang kedua ialah data usulan PIP yang diusulkan melalui aplikasi dapodik
Terkait hal ini operator dapodik smadi menghimbau kepada siswa yang diusulkan untuk memeriksa datanya ke operator dapodik smadi melalui whatsapp atau bisa langsung menemui operator dapodik smadi di ruang server dapodik smadi.
Adapun data variabel yang sangat di perhatikan dalam persetujuan atau lolosnya PIP yaitu :
- NIK
- NISN
- Tanggal Lahir
- Nama Ibu Kandung
- Jenis Pekerjaan
- Penghasilan Orang Tua
Kemudian data dari dapodik akan disetarakan dengan data yang berada di DTKS dan/atau P3KE melalui persetujuan Dinas Pendidikan Provinsi dan Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota.
Demikian yang bisa kami informasikan terkait cut off dapodik 31 Agustus 2024, kami mohon maaf sebesar-besarnya bilamana ada kata yang kurang berkenan dalam penyampaian informasi ini, sekian dan terima kasih.
Wassalamu’alaikum wr wb
Daftar nama usulan PIP Smadi KLIK DI SINI